RPG dan Kartini Lolos Naik Kelas, PDIP Target 15 Kursi DPRD Sulsel

RPG dan Kartini Lolos Naik Kelas, PDIP Target 15 Kursi DPRD Sulsel

ABATANEWS, MAKASSAR — Dua anggota DPRD Sulsel dari fraksi PDIP, Rudi Pieter Goni (RPG) dan Kartini Lolo diusul jadi bakal calon legislatif DPR RI pada Pileg 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan oleh Ketua DPD PDIP, Ridwan Andi Wittiri (ARW), usai menyetor berkas DCS Bacaleg PDIP untuk DPRD Sulsel ke KPU Sulsel, pada Kamis (11/5/2023).

“Jadi ada dua naik kelas ke DPR RI, Rudi Pieter Goni bersama saya di dapil 1 Sulsel, dan Ibu Kartini Lolo di Dapil Sulsel 3,” katanya.

Kendati demikian, ARW justru mematok target tinggi untuk raihan kursi PDIP di DPRD Sulsel pada Pileg 2024 mendatang. PDIP mengincar 15 kursi dan berstatus pemenang.

Saat ini, PDIP memiliki satu fraksi dengan total 8 anggota dewan.

“Semua dapil harus terisi, dan kali ini saya diperintahkan oleh partai saya sebagai untuk all out,” tegasnya.

Perihal DCS Bacaleg PDIP yang disetor, ARW merinci, jumlah kuota perempuan dan keterwakilan anak muda.

“Jumlah perempuan 32 orang dan perwakilan milenial sebanyak 33 orang,” kata Anggota DPR RI tersebut.

Sementara, untuk Anggota DPRD Sulsel dari PDIP yang masih akan mempertahankan kursinya yakni Andi Ansyari Mangkona, Risfayanti Muin, Andi Putra Batara Lantara, Rahmat Muhayang, Dan Pongtasik, dan Esra Lamban.

Berita Terkait
Baca Juga