Prolog Ecosystem Kembali Gelar Ramadan Favorit 2023, Ini Lokasinya
ABATANEWS, MAKASSAR — Prolog Ecosystem melalui Prolog Events Platform kembali menghadirkan Ramadhan Favorit di tahun 2023. Ini merupakan even ketiga yang digelar sejak tahun 2021 lalu.
“Ramadhan Favorit sebagai bagian untuk mendukung para pegiat industri kreatif dan ekonomi kreatif di Makassar yang terdampak pandemi COVID-19. Berdasar dari itu, Prolog menyelenggarakan event tersebut, sebagai ruang kolektif kreatif dan komunitas di Makassar. Prolog ingin merangkul pegiat kreatif di sekitarnya untuk bangkit dan bergerak bersama memulihkan ekosistem kreatif yang terkena dampak pandemi,” terang Managing Director Prolog Ecosystem, Indra Hadijaya, dalam keterangan tertulisnya, pada Senin (27/3/2023).
Kini, kata Indra, Ramadhan Favorit lebih banyak menggaet para pegiat kreatif di Makassar, dengan melibatkan partisipan subsektor ekonomi kreatif diantaranya musik, fesyen, hingga makanan dan minuman. Selain itu, katanya, beragam program seru dan menarik yang akan siap menghibur para pengunjung.
“Spesialnya, Ramadhan Favorit hadir di tempat yang bersejarah yaitu Monumen Mandala,” jelasnya.
Ramadhan Favorit 2023 ini sudah dimulai sejak 24 Maret lalu dan akan berakhir pada 19 April mendatang. Pengunjung bisa hadir di Monumen Mandala mulai pukul 15.00 WITA hingga 23.00 WITA.
“Prolog Ecosystem memiliki tujuan utama dengan bergiat mendorong kemajuan gagasan seni dan industri kreatif melalui program edukasi, fasilitasi produksi, hingga bisnis hiburan seperti pembuatan konten, film serta event dan festival. Memiliki misi dalam mengembangkan gagasan kesenian dan kreatifitas melalui kegiatan edukasi dan riset,” ucapnya.
Lalu, lanjut Indra, Prolog juga mewadahi infrastruktur & fasilitas produksi guna meningkatkan kualitas-kuantitas karya seni dan produk ekonomi kreatif. Selanjutnya, Prolog berupaya mengembangkan sistem pemasaran karya seni dan produk kreatif melalui media, pameran, dan pertunjukan.