Program Kartu Prakerja Gelombang 29 Diminta Ditunda, Apa Masalahnya?

Program Kartu Prakerja Gelombang 29 Diminta Ditunda, Apa Masalahnya?

ABATANEWS, JAKARTA – Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang ke-28 resmi ditutup kemarin (12/5/2022). Namun, banyak warganet yang meminta agar untuk gelombang ke-29, mesti ditunda dulu.

Seyogyanya, gelombang berikutnya dibuka beberapa hari setelah gelombang sebelumnya ditutup. Namun, permintaan penundaan itu dikarenakan sejumlah masalah.

Sejumlah warganet yang mengaku sebagai peserta Program Kartu Prakerja, meluapkan uneg-unegnya di kolom komentar Instagram @prakerja.go.id.

Permasalahan yang dimunculkan, mulai dari uang instentif yang kerap lambat cair hingga status akun yang masih dalam proses pengecekan.

Merespons hal itu, Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, William Sudhana memberikan tanggapannya.

Ia tidak menjawab secara gamblang apakah pembukaan gelombang 29 akan ditunda atau tidak. Namun, ia menjelaskan saat ini pihaknya tengah mengevaluasi kendala-kendala yang muncul.

“Untuk hal ini PMO (Manajemen Pelaksana Program) sedang melakukan evaluasi secara internal atas hal dimaksud,” kata William, melansir Kompas.com, pada Jumat (13/5/2022).

Untuk saat ini belum ada banyak hal yang bisa ia sampaikan. Hanya saja, William memastikan kendala yang muncul akan diatasi.

“Pada saatnya akan dikomunikasikan seiring dengan diterbitkannya kebijakan oleh Komite Cipta Kerja atas hal dimaksud,” pungkas dia.

Sejauh ini, manfaat program Kartu Prakerja, baik berupa manfaat insentif maupun pelatihan, sudah banyak dirasakan oleh para pesertanya.

Banyak dari mereka yang kini sudah kembali bekerja, baik membuka usaha maupun bekerja di perusahaan dengan kemampuan yang dimiliki.

Berita Terkait
Baca Juga