Pj Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya Jadi Inspektur Upacara HUT Ke-78 RI
ABATANEWS, GORONTALO – Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya bertindak sebagai inspektur upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia tingkat Provinsi Gorontalo, yang berlangsung di halaman rumah jabatan Gubernur Gorontalo, Kamis (17/8/2023).
Peringatan detik-detik proklamasi di Gorontalo berlangsung sekitar pukul 08.00 Wita, yang diawali dengan membunyikan sirene. Selanjutnya Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris RA. Jusuf membacakan teks proklamasi, yang dilanjutkan dengan hening cipta oleh Inspektur Upacara dan pembacaan doa oleh Kepala Kantor Wilayah Agama Provinsi Gorontalo.
Bertindak sebagai komandan upacara Ajun Komisaris Besar Polisi Kariyansyah Hitonga, jabatan sehari-hari Komandan Bataylon dan Pelopor Satuan Brimob Provinsi Gorontalo. Perwira upacara yakni Mayor Inf. Suthan Lagalo, jabatan Perwira Seksi Perencanaan Program 133 NWB.
Petugas pembawa bendera dipercayakan kepada Sucy Rahmawati Syukur siswi SMA 1 Kota Gorontalo. Pengerek Bendera Jordan Kandou SMA Negeri 3 Kota Gorontalo dan sebagai pembentang yakni Ferdi Risky Suleman dari SMA Negeri 1 Boliyohutuo.
Komandan pasukan pengibar Bendera Merah Putih adalah Mohammad Abdjul siswa SMA Negeri 3 Kota Gorontalo dan Komandan kelompok 17 Yaghlib Soerya Rinanto siswa SMA Negeri 1 Marisa.
Turut hadir dalam upacara tersebut Kapolda Gorontalo, Danrem 133/Nani Wartabone, Kepala Kejaksaan Tinggi Gorontalo, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Gorontalo, Anggota DPR RI Komisi VIII, Penjabat Sekretaris daerah Provinsi Gorontalo, seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dilingkup Pemprov Gorontalo, perwakilan veteran serta tamu undangan lainnya.