Penjagub Hamka Resmi Buka Gorontalo Underwater Photography Competition seri-1

Penjagub Hamka Resmi Buka Gorontalo Underwater Photography Competition seri-1

ABATANEWS, GORONTALO – Pelaksanaan Gorontalo Underwater Photography Competition seri-1 tahun 2022 resmi dibuka Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer. Pembukaan ini dirangkaikan pada acara Bingkai Pariwisata oleh Dinas Parisiwisata Provinsi Gorontalo bertempat di Halaman Rujab Gubernur, Kota Gorontalo, minggu malam (18/12/2022).

“Dengan pelaksanaan ini, kami ingin mengirimkan pesan kepada masyarakat dunia bahwa Gorontalo memiliki kekhasan budaya, keindahan panorama alam bawah laut yan memesona dengan terumbu karang yang indah, serta keragaman biota laut yang ikonik. Inilah surga bagi para penyelam,” jelas Hamka.

Gorontalo Underwater Photography Competition merupakan event bertaraf internasional sebagai momentum untuk mempromosikan keragaman bahari alam bawah laut Gorontalo kepada masyarakat dunia melalui photography. Untuk itu kegiatan ini mengangkat tema “Cintai Bawah Laut Gorontalo untuk Indonesia dan Dunia, Menuju Destinasi Gorontalo Berkelanjutan dan Mendunia”.

Hamka menjelaskan, Gorontalo dianugerahi kekayaan laut yang luar biasa dengan luas laut 876,663,08 HA, atau 9,638,44 KM² dan kurang lebih 127 pulau. Bentangan laut yang amat luas mulai dari Molosipat hingga Taludaa, Tolinggula hingga Atinggola ini, menurutnya harus dimanfaatkan dengan optimal bagi kesejahteraan rakyat serta harus memanfaatkan sumber daya yang simbang untuk pembangunan kedepan.

“Gorontalo Underwater Photography ini dapat menjadi momentum kebangkitan pariwisata Gorontalo. Selain memberikan kesadaran dan semangat kepada masyarakat, juga untuk mencintai laut berikut tamannya dan mendayagunakan kekayaan di dalamnya,” kata Hamka.

Selebihnya Hamka berharap Dinas Pariwisata Provinsi dan Kabupaten/Kota agar memastikan bahwa sektor pariwisata mampu memberikan kontribusi positif bagi penyerapan tenaga kerja, pengentasan kemiskinan, dan peningkatan pertumbuhan ekonomi. Sehingga produk wisata yang dihasilkan berupa buku profil perjalanan wisata geopark, profil pariwisata, dan ekonomi kreatif dapat dimanfaatkan sebagai panduan perjalanan wisata.

Ditempat yang sama, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo Rifli M. Katili mengatakan peserta Gorontalo Underwater Photography Competition berasal dari dalam negeri maupun mancanegara. Ia berharap kegiatan ini dapat dapat berkontribusi dalam upaya mendorong gerakan bangga berwisata di Indonesia melalui signifikasi jumlah kunjungan wisatawan.

“Kami berharap melalui perhelatan ini kita bisa mempromosikan taman laut Gorontalo yang begitu indah, dan tidak kalah dengan destinasi bawah laut yang ada di daerah lain,” kata Rifli.

Selain Gorontalo Underwater Photography Competition, acara Bingkai Pariwisata ini juga dirangkaikan dengan launching Travel Pattern Geopark Gorontalo, Buku Profil Pariwisata Gorontalo, dan Video Wajah Indonesia Edisi Inews Gorontalo.

Berita Terkait
Baca Juga