Pemprov Sulsel Siap Dukung Program Makan Bergizi Gratis 

Pemprov Sulsel Siap Dukung Program Makan Bergizi Gratis 

ABATANEWS, MAKASSAR – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) siap memberi mendukung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis bagi anak sekolah yang merupakan program unggulan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Sebagai wujud dukungan itu, telah dilakukan simulasi makan bergizi gratis di SDN 103 Inpres Hasanuddin yang ditinjau langsung oleh Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI), Gibran Rakabuming Raka, di Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros, Rabu, 13 November 2024.

Kepala Dinas Pendidikan Sulsel, Iqbal Nadjamuddin mengatakan, Pemerintah Provinsi Sulsel dalam hal ini Penjabat Gubernur Sulsel Prof Dr Zudan Arif Fakrulloh tentu mendukung program Presiden, untuk makan bergizi gratis untuk siswa.

“Dan kita ketahui bahwa Pemprov Sulsel ini juga merupakan perwakilan Pemerintah Pusat yang akan selalu mendukung kebijakan pemerintah,” ujarnya, Kamis (14/11/2024).

Untuk tindaklanjut kedepannya, Pemprov Sulsel menunggu petunjuk teknis untuk pelaksanaan dari Pemerintah Pusat.

“Kita pun berharap hal ini juga akan dapat memberdayakan UMKM yang ada di daerah,” katanya.

Dalam simulasi makan bergizi kali ini, melibatkan Dinas Pendidikan Sulsel dan Dinas Pendidikan Kabupaten Maros serta Dinas Kesehatan Sulsel.

“Makanan yang disajikan ini diukur, jadi ada takaran nilai gizinya yang sudah diukur sesuai dengan kebutuhan kalori setiap anak sekolah. Dimana makanan yang akan dikonsumsi ini memiliki beberapa kandungan diantaranya karbohidrat, protein dan lemak sehingga setiap 1 porsi makanan memiliki nilai energi yg dibutuhkan setiap anak,” jelasnya.

Kepala Seksi Kesga dan Gizi Dinas Kesehatan Sulsel, Aldi Andika Saputra, mengatakan, dalam satu paket makanan mengandung energi 778 kkal, Karbohidrat 71,6 gr, protein 28,7 gr dan lemak 42,3 gr. Komposisi gizi ini sudah disesuaikan dengan kebutuhan gizi anak sekolah berdasarkan Angka kecukupan gizi rata-rata Permenkes No.28 Tahun 2019.

“Jadi disini ada karbohidrat dari nasinya, vitamin mineral ada dari sayuran dan buah-buahan, dan untuk protein hewani dari ayamnya, protein nabati telur dan tahu,” jelasnya.

Berita Terkait
Baca Juga