Pantau Vaksinasi di Takalar, Andi Sudirman Semangati Vaksinator
ABATANEWS, TAKALAR – Pelaksana Tugas Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, memantau pelaksanaan vaksinasi di Posko PPKM Berskala Mikro, Desa Tamalate, Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar. Dalam kunjungan ini, secara khusus ia memberi semangat kepada vaksinator.
“Kehadiran kita untuk memberikan semangat kepada teman-teman vaksinator dari Tenaga Kesehatan Provinsi, Pemerintah Kabupaten Takalar maupun jajaran TNI-Polri yang ikut membantu pelaksanaan kebut vaksinasi ini,” ucap Andi Sudirman, Selasa kemarin.
Selain memberi semangat ke vaksinator, Ia mengaku senang melihat antusiasnya masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi. Ia berharap melalui vaksin ini, masyarakat Kabupaten Takalar dapat membentuk herd immunity kekebalan kelompok.
Apalagi seperti diketahui, hingga 13 Desember 2021 pukul 21.07 Wita, capaian vaksinasi Covid-19 di Sulsel untuk dosis 1 sebanyak 3.826.533 (54,21 persen). Sementara dosis 2 sebanyak 2.433.988 (34,48 persen).
Terpisah, Direktur RS Labuang Baji, Haris Nawawi menyampaikan target peserta vaksin pada Selasa 14 Desember 2021 bisa mencapai 5.000 ribu orang. Target ini dipatok lantaran proses vaksin sebelumnya mampu mencapai 4.000 orang.
“Semoga target ini bisa tercapai karena sebelumnya juga sangat besar. Kami harap masyarakat terus datang untuk divaksin,” harapnya.