Pangdam Hasanuddin Terima Pemasangan Pin dari Kedatuan Luwu

Pangdam Hasanuddin Terima Pemasangan Pin dari Kedatuan Luwu

ABATANEWS, PALOPO – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki, menerima pemasangan pin dan pemberian cindera mata dari Kedatuan Luwu, Kota Palopo, Kamis kemarin.

Kedatangan cucu langsung dari H Andi Mappayukki Raja Bone ke-32 dan cicit langsung dari Raja Gowa ke-34 I’Makkulau Daeng Serang Karaengta Lembang Parang ini disambut dengan gelar Kedatuan Luwu.

Di awali dengan mengelilingi Kompleks Istana Kedatuan 3 kali dilanjutkan dengan proses masuk Istana dan masuk Arajang untuk berdoa.

“Hari ini saya melakukan silaturahim dengan para keluarga besar khususnya kedatuan Luwu, karena saya adalah bagian dari Luwu, kebetulan hari ini adalah acara adat ini mengundang 12 kerajaan,” jelasnya dalam pernyataan tertulisnya diterima Jumat (1/7/2022).

Mayjen Andi pun mengaku bangga dan senang dan memberikan apresiasi kepada Datu Luwu beserta keluarga. Apalagi, ia diterima dengan penuh keakraban, dan penuh persaudaraan.

Ia pun mengimbau kepada seluruh adat yang ada di Sulawesi Selatan untuk bersatu seperti sedia kala dan harus solid dalam rangka membangun Sulawesi Selatan ini.

“Kita tau dari dulu kita sudah eksis, setelah merdeka kita pun masih eksis, terutama bagaimana menjaga adat istiadat budaya kita selama ini, termasuk kepada pemerintah kota Palopo saya meghimbau kepada forkopimda agar memberikan kontribusi kepada A’datuan di sini, bersama-sama membangun pemerintah daerah terutama di Kota Palopo ini,” tutupnya.

Berita Terkait
Baca Juga