Operasi Pasar Murah Spesial Ramadan, Disdag Makassar Siapkan 4 Ribu Paket Sembako
ABATANEWS, MAKASSAR – Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Makassar menggelar Pasar Murah Spesial Ramadan 1444 Hijriah. Operasi tersebut akan berlangsung selama empat hari mulai 14 hingga 18 April 2023.
Kepala Disdag Makassar Arlin Ariesta mengatakan pihaknya menyiapkan sebanyak 4 ribu paket sembako selama operasi Pasar Murah Spesial Ramadan 1444 Hijriah ini berlangsung.
“Untuk harganya harga Rp 65 ribu satu paket sembako. Itu subsidi dari pemerintah sebesar 50 persen,” ujar Arlin, Jumat (14/4/2023).
Ia menjelaskan, untuk satu paket senbako berisi beras, gula, susu kaleng, dan minyak goreng kemasan. Meski begitu, masyarakat yang hendak mendapatkan paket sembako ini harus memenuhi persyaratan.
“Persyaratan yang harus dipenuhi untuk dapat sembako pada yakni harus berdomisili KTP dan Kartu Keluarga (KK) di Kota Makassar,” jelasnya.
Adanya kegiatan ini, sebagai upaya menjaga stabilitas harga barang kebutuhan pokok dan barang penting jelang Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 Masehi.