Meski Menang 10-0 dari Mariana Utara, Nova Arianto Sebut Kekurangan Indonesia Masih Sama
ABATANEWS – Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan atas Kepulauan Mariana Utara dalam pertandingan kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Pertandingan yang digelar di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah, Mishref berakhir 10-0 untuk Indonesia, pada Jumat malam (25/10/2024).
Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku, skuad yang diturunkan di laga ini cukup berbeda ketimbang laga sebelumnya. Namun menurutnya, kekurangan tim yang diturunkan melawan Guam sama saja di laga sebelumnya melawan Kwait.
“Kekurangan kita masih sama, terutama saat kita merebut bola dan melakukan transisi, pemain masih terburu-buru. Termasuk di pertandingan tadi, secara finishing banyak peluang yang tidak berbuah gol,” kata Nova Arianto selepas laga.
Meski begitu, lanjut Nova, para pemain mampu mencetak sepuluh gol tanpa balas. Nova mengakui bahwa meski hasilnya memuaskan, masih ada beberapa peluang yang terbuang dan seharusnya bisa menghasilkan gol tambahan.
“Saya lihat mereka tampil maksimal, walaupun ada beberapa peluang yang seharusnya bisa menjadi gol tetapi tidak tercapai,” tambahnya.
Dengan kemenangan tersebut, Nova berharap timnya mampu tampil maksimal dalam pertandingan krusial melawan Australia pada Minggu 27 Oktober 2024. Garuda Muda menargetkan kemenangan untuk memastikan tempat di putaran final Piala Asia U-17 2025 di Arab Saudi.