Madura Versus PSM, Ambisi Dua Tim Lanjutkan Tren Positif 

Madura Versus PSM, Ambisi Dua Tim Lanjutkan Tren Positif 

ABATANEWS, MAKASSAR – Madura United akan menjamu tamunya PSM Makassar dalam duel pekan 25 Liga 1 2024-2025. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan Madura, Minggu (2/3/2025).

Diprediksi, laga ini akan berjalan sangat ketat. Pasalnya, kedua tim sama-sama mengincar kemenangan untuk melanjutkan tren positif yang diraih pada laga sebelumnya.

Dikubu tuan rumah misalnya, tim berjuluk Sape Kerrap mampu tak terkalahkan dalam lima laga sebelumnya. Masing-masing tiga kali imbang lawan Persita Tangerang (1-1), PSBS Biak (0-0) dan Persib Bandung (0-0). Sementara dua laga meraih tiga poin masing-masing Persis Solo (2-0) dan Dewa United (3-1).

Dengan lima tanpa kekalahan ini, Madura sukses mendulang 9 poin meski masih berada di zona degradasi di posisi 16 dengan 21 poin. Peluang kembali meraih kemenangan pun sangat terbuka lebar mengingat dua kemenangan sebelumnya (lawan Persis Solo dan Dewa United) diraih di markas sendiri.

“Tentu harapan dan target kami bisa mempertahankan momentum baik kami. Mau tidak mau juga tim ini bisa menang, kami butuh poin banyak,” tegas Pelatih Madura United Alfredo Vera dikutip laman PT LIB, Sabtu (1/3/2025).

Namun, Madura jelas harus bekerja keras untuk meraih tiga poin sesuai yang diinginkan. Sebab PSM Makassar juga menargetkan hal serupa.

Apalagi, di laga sebelumnya mereka mampu menjinakkan Macan Kemayoran dengan skor tipis 1-0. Kemenangan ini sekaligus memutus rantai tak pernah menang dalam lima laga terakhir di Liga 1.

Kelima laga tersebut tiga kali imbang melawan PSBS Biak (1-1), Arema FC (1-1), dan PSIS Semarang (1-1). Sementara dua laga lainnya kalah dari Dewa United (3-2) dan Persib Bandung (1-0).

Hanya saja, seperti Madura, PSM jelas tak mudah meraih tiga poin terlebih di markas lawan. Apalagi, pada laga ini sejumlah pilar utama Juku Eja masih absen seperti Joao Pereira Albertine atau Balotelli yang belum lepas dari hukuman Komdis PSSI.

Selain absennya Balotelli, Pasukan Ramang juga akan bermain melawan Madura tanpa pelatih Bernardo Tavares. Kabarnya, Tavares pulang ke Portugal untuk menemani sang istri melahirkan dan izin selama tiga pekan.

“Coach izin balik ke Portugal, karena alasan keluarga. Dia mendampingi istrinya yang akan melahirkan,” kata Manajer PSM Makassar Muhammad Nur Fajrin beberapa hari lalu.

Meski begitu, komunikasi antara Tavares dengan tim tetap berjalan. Sehingga, persiapan melawan Madura United dianggap tetap berjalan.

“Komunikasi Tavares dan staf kepelatihan tetap jalan. Bahkan setiap selesai latihan, staf pelatih langsung melaporkan progres latihan ke Tavares. Jadi, meskipun Tavares di Portugal dan tim di Makassar, semuanya tetap terpantau oleh dia,” pungkas Fajrin.

Berita Terkait
Baca Juga