Lawan Bali United, Misi PSM Makassar Putus Rekor Tiga Kekalahan Beruntun

Lawan Bali United, Misi PSM Makassar Putus Rekor Tiga Kekalahan Beruntun

ABATANEWS, MAKASSAR – PSM Makassar akan menghadapi Bali United FC pada pekan ke-17 Super League 2025-2026. Duel ini akan berlangsung di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (9/1/2026) pukul 20.00 Wita.

Pada laga ini, PSM Makassar mengusung misi wajib meraih tiga poin. Kemenangan akan menjadi momen Juku Eja memutus rekor tiga kekalahan secara beruntun yang diraih pada laga sebelumnya.

Pelatih PSM Makassar, Tomas Trucha mengatakan kekalahan di tiga laga sebelumnya membuat tim banyak kehilangan poin. Maka dari itu, tim bertekad bangkit dengan menargetkan tiga poin melawan Bali United.

“Kita tidak bisa kehilangan poin lagi di laga ini. Saya juga sempat berbincang kepada pemain apakah kita bisa tidak kebobolan di laga nanti,” ujar Tomas.

Pelatih asal Republik Ceko ini menjelaskan, salah satu kunci meraih tiga poin di laga nanti dengan memanfaatkan peluang yang datang. Pasalnya, berkaca pada tiga kekalahan terakhi, tim sebenarnya menciptakan banyak peluang.

Mulai dari kesempatan set piece, corner, freekick, hingga sentuhan dalam kotak penalti. Hanya saja, peluang yang datang tidak dimaksimalkan dengan baik.

“Jadi kita harus mulai menggunakan kesempatan tersebut dengan harapan bisa memenangkan tiga poin dari Bali United,” tegas Tomas.

Meski begitu, Tomas memastikan tim tidak mudah meraih tiga poin dari tangan tim tamu. Pasalnya, Bali United datang dengan rekor tak terkalahkan dalam lima laga terakhir.

Terdiri dari tiga kali menang dan dua kali imbang. Dari tiga kemenangan itu, dua diantaranya mereka raih saat bertindak sebagai tim tamu.

“Kita akan melawan tim yang memainkan sepakbola, mereka senang untuk memainkan sepakbola. Menjaga penguasaan bola mereka, dan mereka adalah tim yang sabar menunggu untuk lawan berbuat kesalahan dan mereka mencoba menggunakan kesalahan lawan tersebut,” jelas Tomas.

Namun, tim akan berusaha memberikan perlawanan ketat pada laga nanti. Ia pun berharap hasil maksimal diraih PSM Makassar.

Berita Terkait
Baca Juga