KPU Sulsel Rancang Debat Kandidat Pilkada 2024, Digelar di Daerah Masing-masing
ABATANEWS, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan (Sulsel) tengah merancang debat bagi kandidat Pilkada 2024. Bahkan, depat tersebut akan berlangsung di daerah masing-masing.
Anggota KPU Sulsel Koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Sulsel, Hasruddin Husain mengatakan selama ini debat kandidat Pilkada hanya dipusatkan di Kota Makassar.
“Tapi nanti digelar di masing-masing daerah. Misalnya di Selayar tidak boleh digelar di luar (Selayar). Jadi tetap digelar di Selayar,” ujar Hasruddin Husain saat Sosialisasi dan Pemilihan Pendidikan Cafe Demokrasi Pemilihan Serentak Tahun 2024 yang digelar di Makassar, Senin (8/7/2024).
Ia menjelaskan debat yang akan digelar nantinya diharapkan dapat membuat masyarakat lebih aktif mengetahui dan mengenai kandidat calon kepala daerahnya. Hal ini juga diharapkan dapat menyasar isu-isu strategis daerah masing-masing.
“Melalui secara teknis kedaerahan harapan kita seperti apa, semua debat yang dilakukan 24 kabupaten/kota, kalau misalnya desainnya 3 kali berarti kan 72, ditambah dengan provinsi 3 kali 75 kali debat, mampu menyasar semua isu-isu strategis dalam materi debat,” paparnya.
Selain itu, debat kandidat pada Pilgub Sulsel 2024 nantinya hanya digelar ditiga daerah. Yakni di Kabupaten Bulukunba, Kota Parepare, dan Kota Palopo.
Penetapan tiga daerah tersebut karena mewakili masing-masing wilayah. Palopo misalnya mewakili wilayah bagian utara di Sulsel.
“Sedangkan Bulukunba mewakili wilayah selatan, dan Parepare adalah wilayah strategis karena berasa di tengah-tengah (Sulsel). Sebelumnya kalau Pilgub Sulsel digelar di Jakarta. Tapi sekarang digelar di Sulsel,” jelasnya.