Keliling Dapil, Anggota DPR RI Muh. Fauzi Pastikan Program Padat Karya Berjalan

Keliling Dapil, Anggota DPR RI Muh. Fauzi Pastikan Program Padat Karya Berjalan

ABATANEWS, MAKASSAR — Anggota DPR RI Komisi V, Muhammad Fauzi melakukan kunjungan disejumlah daerah di Sulawesi Selatan. Fauzi memastikan semua kegiatan aspirasinya berjalan dengan baik, salah satunya program padat karya.

Seperti pekerjaan padat karya revitalisasi drainase di Kabupaten Enrekang dan Tana Toraja, dimana program ini sumber dananya dari aspirasi setiap anggota DPR RI.

“Alhamdulillah dua titik pengerjaan pemasangan batu mortar telah selesai, yang sangat kita syukuri juga adalah pekerjaan ini semua menggunakan tenaga lokal,” kata Muhammad Fauzi, saat menghadiri sosialisasi dan syukuran atas selesainya pekerjaan revitalisasi drainase program padat karya di Desa Malino, Kecamatan Maiwa Kabupaten Enrekang. Kamis (14/10/2021).

Anggota DPR Fraksi Golkar itu menambahkan, pekerjaan yang dilakukan pada bulan Februari sampai Maret terealisasi dengan item pekerjaan pemasangan batu Mortar pada ruas jalan Enrekang sampai batas Sidrap, panjang realisasi 300 meter.

“Jumlah tenaga kerja lokal yang terserap dalam kegiatan itu sebanyak 92 orang. Sementa kegiatan di bulan Juli sampai Oktober terealisasi item pekerjaan pemasangan juga batu mortar pada ruas jalan Enrekang hingga batas Sidrap, panjang realisasi 1.900 meter dan jumlah tenaga kerja yang terserap sebanyak 123 orang,” ungkap suami Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani itu.

Adanya kegiatan ini lanjut Fauzi, sangat membantu masyarakat secara langsung, terutama mereka yang yang menganggur akibat penyebaran Virus Covid-19 yang telah melanda Indonesia selama dua tahun terakhir.

“Dengan adanya program pemulihan ekonomi nasional ini, sangat membantu dan menyentuh langsung pada perekonomian masyarakat lokal yang berada disekitar lokasi kegiatan padat karya” jelas anggota DRP RI Dapil Sulsel III itu.

Sementara itu, dalam sambutan tertulisnya PPK 2.3 Provinsi Sulawesi Selasa, Edwin C Manurung berharap kedepan kegiatan kegiatan tersebut terus berlanjut ditahun tahun berikutnya.

“Kami dari PPK 2.3 Provinsi Sulawesi Selatan di bawah naungan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mewakili masyarakat Kecamatan Maiwa Enrekang, menyampaikan terimakasih kepada Anggota Komisi V Muhammad Fauzi, atas tersampaikannya aspirasi masyarakat sampai ke pusat. Semoga kedepan kegiatan seperti ini dapat berkelanjutan di tahun tahun berikutnya,” kata Edwin.

Usai menghadiri sosialisasi dan syukuran di Enrekang, Fauzi melanjutkan kunjungan ke Kecamtan Makale, Kabupaten Toraja. Disana Fauzi juga menghadiri kegiatan osialisasi dan syukuran atas selesainya pekerjaan revitalisasi drainase program padat karya di Kabupaten Tana Toraja.

Dimana revitalisasi drainase di Lembang Belau dan Lembang Belau Utara dengan panjang keseluruhan 1.150 meter juga telah selesai. Pengerjaan itu juga menyerap sedikitnya 156 tenaga lokal.

Berita Terkait
Baca Juga