Kasus Covid-19 di Makassar, Danny: Beberapa Hari Terakhir Kosong  

Kasus Covid-19 di Makassar, Danny: Beberapa Hari Terakhir Kosong  

ABATANEWS, MAKASSAR – Penanganan Covid-19 di Kota Makassar mulai membuahkan hasil. Pasalnya, dalam beberapa hari ini, kasus baru Covid-19 mulai bisa diredam.

Walikota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengatakan perkembangan Covid-19 di Makassar sejatinya masih terkonfirmasi. Namun belakangan, kasus baru dilaporkan nihil.

“Beberapa hari terakhir ini sudah kosong, sudah tidak ada yang terkonfirmasi. Kita genjot vaksinasi biar imunitas warga makassar terbentuk,” ucap Danny.

Berkurangnya kasus positif Covid-19 ini, tak lepas dengan adanya vaksinasi yang dilakukan. Yang mana Pemkot Makassar, menargetkan 70 persen vaksinasi bisa tercapai sampai Desember 2021 ini

Meski begitu, Danny meminta agar masyarakat tetap taat menjalankan aturan yang ada. Salah satunya, dengan menerapkan protokol kesehatan.

“Jangan sampai lengah sehingga menimbulkan kenaikan angka kasus Covid-19 di Sulsel,” imbuhnya.

Berita Terkait
Baca Juga