Kacau! Mahasiswi UIN Jambi Korban Bullying Disuruh Minta Maaf oleh Pihak Kampus

Kacau! Mahasiswi UIN Jambi Korban Bullying Disuruh Minta Maaf oleh Pihak Kampus

ABATANEWS.COM — Mahasiswi UIN Sulthan Thah Saifuddin Jambi, Cintria disuruh oleh pihak kampus untuk membuat video klarifikasi dan permintaan maaf ke publik. Padahal, Cintria ialah korban Bullying sejumlah mahasiswa yang videonya viral.

Yang menyuruh Cintria untuk membuat video permohonan maaf adalah pihak kampus. Video permintaan maafnya pun kembali viral.

https://twitter.com/Pai_C1/status/1712745847254093975?t=XRMkBVdtS_6JLBhryG2usw&s=19

Wakil Rektor III UIN Jambi, Bahrul Ulum kepada awak media membenarkan itu. Menurutnya, Cintria tidak di-bully. Meski, videonya telah viral dan jadi perbincangan publik.

Menurut Bahrul, pihak kampus telah mempertemukan korban dan para pelaku. Mereka, katanya, sudah sepakat untuk berdamai.

Selain itu, lanjut Bahrul, kejadian di video dan sebenarnya, tidak seperti yang disangkakan. Bagi pihak UIN Jambi, Cintria tidak di-bully.

“Apalagi apa yang sebenarnya terjadi dengan di video itu berbeda kan. Dan tentu saya rasa kita harus menjaga wibawa kampus kan,” jelasnya.

Warganet pun geram dengan ulah pihak kampus UIN Jambi yang lebih mementingkan wibawa kampus ketimbang koban. Banyak yang menyayangkan, cara kampus menyelesaikan persoalan ini.

Salah satu komika yang memberikan pernyataan ialah Arie Kriting. Arie menyindir pihak UIN Jambi lewat akun Twitter atau X.

“Makanya dek, jangan apa-apa di-viralkan. Kelakuan cowok2 di kampusmu mau kurang ajar macam bagaimana, mending diam saja. Nama baik kampus itu jauh lebih utama dibanding kenyamananmu sendiri. Jangan egoislah dek. Pikir panjang dulu lain kali,” tulis Arie.

Banyak yang setuju dengan pernyataan Arie dan ikut menyindir pihak kampus.

“dan kamu sebagai wanita harus sadar diri, apalagi dikampus bergengsi seperti UIN, mahasiswanya bebas mau perlakukan apa aja ke mahasiswinya, karena itu udah didikan terbaik dari kampus UIN jambi, yaitu mahasiswa bebas berkelakuan kurang ajar ke siapapun dilingkungan kampus,” tulis akun @justjet.

“Meskipun beda2 kota, UIN tahun ini kok banyak yg viral ya.. memang harus dijaga nama baiknya supaya ga dibalikin lagi jd IAIN,” tulis akun lainnya @parasshit24.

Berita Terkait
Baca Juga