Justin Hubner Resmi Gabung Klub J1 League, Satu Klub Dengan Shinji Kagawa 

Justin Hubner Resmi Gabung Klub J1 League, Satu Klub Dengan Shinji Kagawa 

ABATANEWS.COM – Kabar besar yang sebelumnya disebutkan Justin Hubner dalam laman instagramnya akhirnya terjawab. Ternyata, kabar tersebut mengenai kepindahan Justin ke klub barunya.

Bintang Timnas Indonesia itu bergabung dengan klub J1 League Cerezo Osaka dengan status pinjaman dari Wolverhampton Wanderers. Di Cerezo Osaka, Justin akan satu klub dengan eks Manchester United, Shinji Kagawa.

“Justin Hubner akan membela Cerezo Osaka, Jepang dengan status pinjaman dari Wolverhampton Wanderers sampai dengan akhir tahun ini,” tulis Cerezo Osaka dalam pernyataan resminya dikutip melalui unggahannya di Instagram, Selasa (12/3/2024).

“Ia akan bisa bermain di J League 2024 pada pekan kelima melawan Shonan Bellmare pada 30 Maret. Hubner akan menjadi pemain Indonesia pertama di J League,” sambung Cerezo.

Sebelumnya, kabar kepindahan Justin Hubner dari Wolverhampton Wanderers memang berhembus kencang. Hal itu, setelah Justin tak masuk line up Wolverhampton U-23.

Selain itu, Justin juga dikabarkan bakal pindah ke Liga Amerika Serikat. Diisukan, ia akan gabung Inter Miami dan satu klub dengan Lionel Messi.

Berita Terkait
Baca Juga