Jack Ma Ditangkap Otoritas Keamanan China karena Membahayakan Negara?
ABATANEWS, JAKARTA – Salah satu orang terkaya dunia, Jack Ma dikabarkan ditangkap oleh otoritas keamanan China. Rumor itu berkembang, setelah otoritas kemanan China menangkap seorang pelaku tindak kejahatan bernama “Ma”.
Akibatnya, banyak yang mengaitkan bila orang yang disebut ialah pendiri Alibaba. Apalagi, isu yang beredar, Ma disebut berkerja sama dengan orang asing yang dinilai membahayakan keamanan nasional negeri Tirai Bambu tersebut.
“Saham Alibaba turun setelah adanya rumor yang tidak terkonfirmasi yang mengaitkan pendiri perusahaan itu Jack Ma dengan investigasi keamanan nasional,” tulis CNBC, seperti dikutip pada Rabu (4/5/2022).
Hanya saja, tak kabar itu belum terkonfirmasi langsung dari pihak Alibaba.
Jack Ma belakangan memiliki hubungan buruk dengan pemerintahan China. Ia sempat menghilang dari ruang publik usai mengkritik sistem keuangan China pada tahun lalu.
Namun, media yang di bawah kendali pemerintah China, Global Times memastikan bila lelaki yang ditangkap itu bukanlah Jack Ma.
Pertama, pelaku punya nama pertama dengan dua karakter China. Sedangkan Jack Ma hanya punya satu karakter pada nama pertamanya. Profesi mereka juga berbeda.
Kemudian, tanggal lahirnya adalah pada tahun 1985 yang artinya jauh lebih muda dari Jack Ma. Jack Ma sendiri lahir di kota Hangzhou pada September 1964.
“Ma, yang lahir di 1985 di Wezhou Provinsi Zhejiang bekerja sebagai direktur riset dan pengembangan hardware di sebuah perusahaan TI,” demikian laporan dari Global Times