HUT Ke-31 RSUD Mokopido, Direktur dan Perawat Bagi-bagi Bingkisan ke 160 Pasien

HUT Ke-31 RSUD Mokopido, Direktur dan Perawat Bagi-bagi Bingkisan ke 160 Pasien

ABATANEWS, TOLITTOLI – Manajemen dan seluruh tenaga kesehatan merayakan ulang tahun Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mokopido Tolitoli yang ke-31, Jumat (17/12/2021).

Hadir pada perayaan HUT Rumah Sakit Mokopido, Bupati Tolitoli Amran Hi Yahya, Wakil Bupati Tolitoli Moh Besar Bantilan, Ketua TP PKK Tolitoli Sriyanti Dg Parebba, dan seluruh jajaran Forkopimda Kabupaten Tolitoli.

Dalam perayaan HUT yang dilakukan dengan protokol kesehatan tersebut, selain diadakan pemotongan tumpeng, juga dirangkaikan launching video profil RSUD Mokopido Tolitoli, pemberian hadiah terhadap honorer terlama dan karyawan teladan. Dilanjutkan dengan bagi-bagi bingkisan kepada 160 pasien rawat jalan dan rawat inap.

Dalam sambutannya, Plt Direktur RSUD Mokopido Tolitoli, dr Hayyatunnufus SpN mengungkapkan, HUT RSUD Mokopido yang ke-31 tahun ini, dijadikan sebagai momen untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Sesuai dengan motto yang diusung, yakni Melayani, Empati, Santun, Ramah, dan Amanah (MESRA).

“Kami segenap manajemen, dokter dan tenaga kesehatan berkomitmen untuk dapat melayani masyarakat dengan sepenuh hati,” ujar dr Aya, sapaan akrab dr Hayyatunnufus.

Maksud dari Empati kata dia, yakni sebagai tenaga kesehatan, akan terus melakukan pendekatan individual. Sehingga pasien akan merasa nyaman dan puas dengan pelayanan yang diberikan.

“Santun, kami senantiasa memberikan pelayanan yang baik, bertutur kata atau berkomunikasi yang baik dengan pasien, begitu juga dalam sikap dan perbuatan,” tambahnya.

Sementara Ramah, tenaga kesehatan RSUD Mokopido Tolitoli akan melayani seluruh pasien tanpa memendang Suku, Agama, Ras dan Antargolongan. Maksud dari Amanah, dr Aya berharap tenaga kesehatan dan manajemen dapat menjaga kerahasiaan rumah sakit dan data pasien.

“Di samping itu, kami akan terus mengharapkan masukan dan kritik dari semua pihak, demi terciptanya pelayanan kesehatan yang baik bagi masyarakat Tolitoli,” tutup dr Aya.

Bupati Kabupaten Tolitoli, Amran Hi Yahya mengapresiasi atas pencapaian yang telah diraih RSUD Mokopido sejauh ini.

“Namun saya berharap tidak cepat berpuas diri dengan apa yang telah dicapai. Masih banyak yang harus dibenahi, termasuk keluhan dan masukan yang diberikan masyarakat,” ujar Amran.

Selain itu, Amran berharap, dengan semakin meningkatnya sarana dan prasarana rumah sakit, juga diikuti dengan pelayanan yang diberikan.

“Sesuai dengan Motto HUT Mokopido tahun ini, Melayani, Empati, Santun, Ramah dan Amanah. Lakukan pekerjaan mulia ini dengan hati nurani dan ketulusan. Karena di usianya yang ke-31 tahun ini, penuh dengan semangat dan juga tantangan. Namun kami yakin sampai hari ini, kita akan lebih bersemangat lagi,” pungkas Amran.

Berita Terkait
Baca Juga