Hasil Liga 1 Pekan 28, Barito Putera Gagal Pepet PSM Makassar
ABATANEWS, BALI – Liga 1 musim 2021-2022 telah memasuki pekan 28. Untuk saat ini, baru empat klub yang telah melakoni pertandingan pada pekan tersebut.
Diantaranya Barito Putera menghadapi Persiraja Banda Aceh yang terlaksana di Stadion Dipta, Bali, Minggu (27/2/2022). Duel tim papan bawah ini, hanya menghasilkan imbang 1-1 bagi kedua kesebelasan.
Hasil tersebut juga memastikan PSM Makassar masih aman untuk dipepet Barito Putera di klasemen. Sebab tambahan satu poin ini, Barito kini baru mengemas 27 poin.
Andai mereka mampu mengamankan tiga poin, dipastikan total poin Barito sebanyak 29. Jumlah poin tersebut sama dengan yang dikantongi Pasukan Ramang.
Meski begitu, PSM Makassar sendiri memiliki peluang untuk memperlebar jarak dengan Barito Putera di papan klasemen. Sebab Wiljan Pluim dan kawan-kawan baru akan melakoni pertandingan pekan 28 pada Selasa, 1 Maret 2022 menghadapi PSS Sleman.
Pelatih PSM Makassar, Joop Gall berharap anak asuhnya mampu meraih hasil maksimal di laga tersebut. “Kami siap menatap laga selanjutnya setelah berhasil mendapat satu poin menghadapi Bhayangkara FC,” jelas pelatih asal Belanda itu beberapa waktu lalu.
Adapun pertandingan lain di pekan 28 Liga 1, ada Arema FC versus Persik Kediri. Hanya saja, petaka meninpah tim asal Malang tersebut lantaran harus menelan kekalahan 1-0.
Dengan begitu, Arema FC kini tetap mengemas 55 poin dan berada di posisi kedua klasemen sementara. Mereka juga gagal menyalip pesaingnya Bali United di puncak klasemen dengan 57 poin.