Gubernur Gorontalo Minta KNPI Jangan Takut Kritik Pemerintah
ABATANEWS, GORONTALO — Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menilai Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) sebagai organisasi strategis membina pemuda di daerah.
DPD KNPI Provinsi Gorontalo harus mampu melahirkan pemimpin masa depan daerah. Hal itu diungkapkan dalam acara Kursus Kepemimpinan Pemuda yang digelar DPD KNPI Gorontalo di Foodpedia, Kota Gorontalo, Kamis (21/1/0/2021).
“Pengkaderan di KNPI tempat bernaungnya OKP OKP sangat bagus. Jadikan KNPI sebagai wadah pemersatu, saya sudah bilang ke Ghalieb (Ketua KNPI) nanti saya kasih anggaran. Bikin kegiatan kegiatan pengkaderan yang materinya jangan lepas dari 4 pilar bangsa,” pesan Rusli saat menjadi pembicara utama.
Rusli yang juga mantan Ketua KNPI Gorontalo menyebut banyak pemimpin yang lahir dari organisasi yang dibentuk 23 Juli 1973 itu. Ia mencontohkan nama besar seperti Tjahjo Kumolo, Akbar Tanjung, Theo Sambuaga dan Idrus Marham.
Gubernur dua periode itu meminta agar KNPI dan organisasi pemuda tidak takut mengkritik pemerintah. Caranya harus elegan dengan bukti, konsep dan tidak mengarah pada anarkisme. KNPI juga harus maju dengan ide dan gagasan yang membangun.
“Kalian sudah dekat dengan gubernur, bupati, wali kota kalian jangan takut kritisi mereka. Gubernur kritisi tapi jangan teriak teriak, hancurkan tempat umum, bakar-bakar ban. Itu tidak seperti ini, tidak mencarikan solusi terbaik,” imbuhnya.
“Menyurat ke gubernur, Pak Gubernur kami ingin audiensi ada laporan seperti ini, ada kritikan seperti ini. Pastikan saya ada di Gorontalo, saya terima dialog. Tunjukkan kalian para pemuda harapan bangsa yang intelek,” ungkapnya.