Garuda Muda Selangkah Lagi Menuju AFC U-17

Garuda Muda Selangkah Lagi Menuju AFC U-17

ABATANEWS, JAKARTA — Tim U-17 Indonesia sukses meraih kemenangan atas Palestina dengan skor 2-0 pada laga Kualifikasi Piala AFC U-17 2022 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (7/10/2022).

Dua gol kemenangan Indonesia dicetak oleh gol bunuh diri pemain Palestina Ibrahim Alfuqaha pada menit ke-9, dan Habil Abdillah menit 51′. Dengan kemenangan ini membuat anak asuh pelatih Bima Sakti ini hanya membutuhkan hasil imbang atau menang saat melawan Malaysia nanti.

Dengan hasil ini, Indonesia kembali memuncaki juara Grub B dengan raihan kemenangan sempurna: 9 poin. Sekaligus, memastikan satu kaki Timnas Indonesia di AFC U-17 pada Mei 2023.

Saat ini, posisi runner-up dihuni oleh Malaysia dengan raihan 7 poin dari 3 laga. Pada laga pamungkas, kedua tim akan bertemu. Indonesia hanya butuh hasil seri untuk memastikan diri untuk lolos otomatis dengan status juara grup.

Nantinya, untuk berlaga di AFC U-17 tahun depan, akan ada 4 runner-up terbaik yang akan dipilih dari 10 grup yang tersedia.

Pada kesempatan ini, Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia Zainudin Amali ikut memberikan dukungan langsung kepada skuad Garuda Asia di Stadion Pakansari.

“Selamat dan apresiasi untuk tim U-17 Indonesia yang mampu meraih kemenangan atas Palestina. Kita ketahui saat ini sedang berduka cita seusai insiden Kanjuruhan, namun malam ini penampilan skuad Garuda Asia sangat luar biasa dan heroik,” kata Zainudin Amali.

Seusai laga Indonesia melawan Palestina, Menpora juga ikut bersama-sama pemain dan ofisial tim U-17 melakukan proses mengheningkan cipta. Selain itu juga memberikan motivasi dan semangat secara langsung kepada pemain seusai laga.

“Semoga pada laga selanjutnya mereka mampu menang atas Malaysia dan lolos ke putaran final Piala AFC U-17 2022 dengan status juara grup B. Kami harap pemain tetap fokus dan berjuang maksimal,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyebut tiga kemenangan beruntun ini berkat kerja keras pemain tim U-17.

“Alhamdulillah kami mampu meraih kemenangan, kami harap pemain tetap fokus, kerja keras, dan disiplin. Semoga pada laga melawan Malaysia mampu meraih kemenangan dan menemani Timnas Indonesia dan tim U-20 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia,” kata Iriawan.

Laga Indonesia melawan Malaysia akan berlangsung pada Minggu (9/10) mendatang di Stadion Pakansari, Cibinong.

Berikut klasemen Grup B Kualifikasi AFC U-17:

Indonesia: 9 poin (3 pertandingan)

Malaysia: 7 poin (3 pertandingan)

Uni Emirat Arab: 6 poin (4 pertandingan)

Guam: 1 poin (3 pertandingan)

Palestina: 0 poin (3 pertandingan)

Berita Terkait
Baca Juga