Cek Kesiapan TMMD ke 117, Dansatgas Kodim Gorontalo: Diupayakan Maksimal
ABATANEWS, GORONTALO – Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Kodim 1304/Gorontalo, Letkol Inf Mustamin, meninjau persiapan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-117. Kegiatan ini akan diadakan di Desa Tongo Kecamatan Bone Pantai Kabupaten Bone Bolango, pada Rabu besok (12/7/2023).
Kedatangannya ke lokasi, untuk memastikan kondisi lapangan dan kegiatan tersebut dapat dilaksanakan sesuai dengan jadwal. Saat ke lokasi TMMD, Dansatgas didampingi, Pasipers Kapten Inf Roy B dan Para Danramil Jajaran Kodim 1304/Gorontalo beserta Koordinator kegiatan satgas TMMD lainnya.
Lapangan yang akan digunakan lokasi TMMD tersebut sudah dibersihkan dan akan digunakan transit maupun jalan yang akan dilalui rombongan.
“Hari ini diupayakan semaksimal mungkin, karena besok pada tanggal 12 Juli 2023 sudah memasuki hari H-nya,” ujar Dansatgas, Selasa (11/7/2023).
Dansatgas berharap kerjasamanya pada seluruh anggota masing-masing bertanggung jawab agar acara pembukaan nantinya bisa berjalan dengan hikmat dan lancar.
Berbagai kesiapan telah dilakukan dengan baik oleh Satgas TMMD maupun masyarakat seperti pembersihan lapangan, pemasangan baliho, penyiapan bazar, pengobatan gratis dan kegiatan lainya.
Dalam penyiapan lapangan upacara, Kodim 1304/Gorontalo mengerahkan anggota untuk pembersihan dan mengecek kondisi lapangan upacara, agar mendapatkan hasil yang maksimal dalam pelaksanaannya nanti.