Cek Di Sini! Ini 30 Obat Sirup yang Layak Dibeli di Apotek Versi BPOM
ABATANEWS, JAKARTA —Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merilis daftar obat untuk anak yang layak dikonsumsi.
Hal ini merupakan tindak lanjut dari temua Kementerian Kesehatan yang menemukan ada 102 obat-obatan untuk anak yang dinilai berdampak buruk terhadap kesehatan, khususnya terkait kasus gagal ginjal akut misterius.
Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merilis hasil tindak lanjut dari temuan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) terhadap 102 obat. Obat-obat tersebut adalah obat yang sebelumnya dikonsumsi oleh pasien sebelum mengalami gagal ginjal akut misterius.
Dikutip dari laman resmi BPOM, berikut beberapa obat sirup atau cair yang sudah dipastikan tidak mengandung propilen glikol, polietilen glikol, sorbitol, gliserin, atau gliserol dan tidak tercemar etilen glikol dan dietilen glikol:
1. Alerfed Syrup (Guardian Pharmatama)
2. Amoxan (Sanbe farma)
3. Amoxicilin (Mersifarma TM)
4. Azithromycin Syrup (Natura/Quantum Labs)
5. Cazetin (Ifras Pharmaceutical Laboratories)
6. Cefacef Syrup (Caprifarmindo Labs)
7. Cefspan syrup (Kalbe Farma)
8. Cetirizin (Novapharin)
9. Devosix drop 15 ml (Ifras Pharmaceutical Laboratories)
10. Domperidon Sirup (Afi Farma)
11. Etamox syrup (Errita Pharma)
12. Interzinc (Interbat)
13. Nytex (Pharos)
14. Omemox (Mutiara Mukti Farma)
15. Rhinos Neo drop (Dexa Medica)
16. Vestein (Erdostein) (Kalbe)
17. Yusimox (Ifras Pharmaceutical Laboratories)
18. Zinc Syrup (Afi Farma)
19. Zincpro syrup (Hexpharm Jaya)
20. Zibramax (Guardian Pharmatama)
21. Renalyte (Pratapa Nirmala)
22. Amoksisilin
23. Eritromisin
24. Ambroxol HCL (Kimia Farma)
25. Anakonidin OBH (Konimex)
26. Cetrizin (Sampharindo Perdana)
27. Paracetamol (Mersifarma TM)
28. Paracetamol (Kimia Farma)
29. Paracetamol (Afi Farma)
30. Paracetamol (Afi Farma)